Kabar Terupdate- Kecelakaan menimpa mobil Toyota Hiace rombongan yang akan menuju wilayah Gunungkidul. Tepatnya terjadi ruas jalan Semanu menuju Wonosari, pada Minggu (3/11) siang.
Akibat kecelakaan itu sopir dan ketiga penumpangnya dirawat di RSUD Wonosari. Kecelakaan ini juga terunggah di akun Instagram @merapi_uncover. Dituliskan kejadian berlangsung pukul 13.50 WIB. Lokasinya di Ngangkruk, depan SPBU Balearjo, Wonosari, Gunungkidul.
“13:50 min info ada laka di ngangkruk, sebrang persis pom bensin balearjo, wonosari. hiace nabrak pager, kejadian barusan, kronologi belum ada info. Nanti klo ada info lengkap kami sampaikan kembali,” tulis narasi dalam unggahan tersebut.
Kasat Lantas Polres Gunungkidul AKP Kevin Ibrahim menuturkan kecelakaan terjadi akibat Hiace yang dikemudikan Joko Riyanto limbung. Berawal saat kendaraan yang membawa rombongan ini melaju dari arah timur atau Semanu menuju ke arah barat atau Kota Wonosari.
Setibanya di lokasi kecelakaan, Hiace mendahului kendaraan yang tidak diketahui identitasnya. Kecepatan tinggi membuat laju kendaraan limbung. Ditambah kondisi jalan licin karena baru saja terjadi hujan.
“Nyalip kendaraan, dikarenakan kondisi jalan licin setelah hujan Hiace oleng ke kiri kemudian menabrak pagar rumah yang berada di sebelah selatan jalan. Sehingga mengakibatkan kecelakaan,” jelasnya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Minggu (3/11/2024) sore.
Hiace ini diketahui membawa lima penumpang. Yakni Ganda Kusuma (40) asal Pacitan, Jawa Timur. Lalu Rhahma Arifa (20) asal Pringkuku, Pacitan. Afis Rahmatullah (18) asal Sendangguwo, Tembalang, Semarang, Jawa Tengah.
Kemudian Muhammad Bagus Widiatmoko (19) asal Wamena, Jaya Wijaya, Papua. Terakhir adalah Lorensia Puji Lestari (21) asal Giritontro, Wonogiri, Jawa Tengah. Dari para penumpang tersebut, tiga penumpang dilarikan ke RS.
“Selain sopir, yang dirawat di RSUD Wonosari ada Ganda Kusuma, Muhammad Bagus Widiatmoko, dan Lorensia Puji Lestari,” katanya.
Sang sopir mengalami luka mulut sobek dan gigi patah. Ganda mengalami luka kaki kiri lecet dan pergelangan memar. Bagus mengalami luka retak tangan kiri dan Lorensia mengalami cedera kepala ringan.
“Seluruhnya saat ini dirawat di RSUD Wonosari. Penyebab luka karena Hiace terpental menabrak pagar sebelum akhirnya berhenti setelah menabrak pagar lagi,” ujarnya.
Kasus kecelakaan ini sudah dalam penanganan kepolisian.